Tentang Kami

Inshira Safety adalah Perusahaan jasa K3 Resmi yang ditunjuk Oleh Kementrian Ketenagakerjaan untuk melakukan Pelatihan K3. Dengan perkembangan industri yang pesat di Indonesia sejalan dengan adanya peningkatan pengawasan Keselamatan dan Kesehatan kerja maka perlu adanya peningkatan SDM yang sesuai dengan Standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja yang mumpuni.

Maka sebagai Perusahaan yang bergerak dibidang Pembinaan tenaga ahli dalam bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) yang ditunjuk oleh Kementrian Tenaga Kerja RI bertujuan untuk mencetak Tenaga ahli yang profesional dan berkualitas serta bisa bersaing secara Nasional bahkan Internasional dalam dunia K3 nantinya.

Selain bergerak dibidang jasa Pelatihan K3, kami juga melayani jasa Konsultasi Sistem Manajemen berbasis ISO 9001:2015, ISO 14001:2015, ISO 45001:2018 dan ISO 37001:2016, maupun SMK3 berdasarkan PP No. 50 Tahun 2012.

Inshira Safety berkomitmen untuk memberikan pelayanan dalam bidang pelatihan yang berkualitas dan terpercaya. Dengan didukung oleh para praktisi professional yang berpengalaman serta berdedikasi dalam merencanakan, mengembangkan, menerapkan, mendampingi dan mengevaluasi berbagai program untuk mendukung organisasi disemua sektor.

Kami bertekad untuk terus berkembang menjadi salah satu perusahaan kosultan manajemen dan pelatihan pengembangan kompetensi terpercaya dan terkemuka di Indonesia dengan menjunjung tinggi nilai-nilai profesionalisme dan berorientasi kepada kepuasan pelanggan.